02-03-2015 00:59
| John Terry
Chelsea juarai Capital One Cup.
Pertandingan final Capital
One Cup mempertemukan dua tim asal kota London;
Chelsea dan
Tottenham Hotspur. Pertandingan ini digelar di stadion kebanggaan Inggris Wembley pada Minggu (01/03).
Chelsea sukses menjadi juara musim ini setelah menang dengan skor 2-0 atas Tottenham. Gol-gol Chelsea dicetak oleh
John Terry pada ujung babak pertama dan gol bunuh diri
Kyle Walker pada menit ke-56.
Chelsea bermain sabar sejak awal pertandingan. Saat menguasai bola, para penggawa
The Blues
berusaha membangun serangan dari kaki ke kaki. Namun saat mendapatkan
kesempatan melakukan serangan balik, Chelsea melakukannya dengan sangat
cepat.
Di sisi lain, Tottenham mencoba menerapkan tempo cepat
setiap kali mereka menyerang. Mereka hampir mencetak gol cepat pada
menit kesepuluh. Sayang bagi Spurs, tendangan keras
Christian Eriksen hanya menghajar gawang.
Kedua
tim terus beradu serangan. Secara umum, Tottenham bisa mengungguli
Chelsea dalam hal penguasaan bola. Tapi Tottenham kesulitan mengalirkan
bola ke daerah berbahaya
The Pensioners.
Chelsea, di lain
pihak, nampak nyaman dengan menggunakan strategi serangan balik.
Memanfaatkan pemain-pemain cepat mereka, Chelsea justru lebih banyak
mengancam meski Spurs lebih dominan dalam hal ball possession.
Babak
pertama sepertinya bakal diakhiri tanpa gol. Namun Chelsea kemudian
mendapat kesempatan lewat tendangan bebas dari sayap kanan.
Willian mengirim bola ke kotak penalti yang diantisipasi dengan buruk oleh para penggawa Tottenham. Bola kemudian jatuh di kaki
John Terry yang kemudian melepas tembakan. Bola sempat berubah arah dan membuat
Hugo Lloris mati langkah. Gol Terry itu menjadi pembeda pada babak pertama.
Memasuki
paruh kedua, Chelsea menjadi semakin nyaman. Keunggulan yang mereka
raih pada ujung babak pertama membuat permainan mereka menjadi lebih
tenang.
Sebelas menit babak kedua berjalan, Chelsea menggandakan keunggulan mereka.
Cesc Fabregas mengirim umpan terobosan presisi kepada
Diego Costa. Setelah bergerak mencari ruang tembak, Costa melepas tendangan keras yang dibelokkan oleh
Kyle Walker. Arah bola berubah cukup signifikan sehingga membuat Lloris kembali mati langkah.
Tottenham
berusaha tampil lebih agresif untuk mengejar ketertinggalan. Namun
pertahanan Chelsea tampil sangat kokoh. Serangan Spurs kerap terhenti di
lini tengah. Mourinho memang menyiasati absennya Nemanja Matic dengan
memainkan Gary Cahill sebagai gelandang bertahan.
Meski
Mauricio Pochettino
sudah melakukan pergantian timnya menjadi lebih menyerang, namun Spurs
masih belum bisa menembus pertahanan berlapis Chelsea. Hingga
pertandingan berakhir, keunggulan dua gol Chelsea tetap bertahan.
Chelsea menjadi juara Capital One Cup musim 2014-15! Ini adalah trofi pertama
Jose Mourinho pada periode kedua kepemimpinannya di Stamford Bridge.
Statistik Chelsea - TottenhamPenguasaan bola: 37% - 63%
Shot (on goal): 14 (3) - 13 (2)
Corner: 4 - 6
Pelanggaran: 19 - 15
Kartu kuning: 3 - 2
Kartu merah: 0 - 0
Susunan pemain Chelsea:
Cech; Ivanovic, Zouma, Terry, Azpilicueta; Ramires, Cahill, Fabregas
(Oscar, 88'); Willian (Cuadrado, 76'), Costa (Drogba, 90), Hazard.
Susunan pemain Tottenham:
Lloris; Walker, Dier, Vertonghen, Rose; Bentaleb, Mason (Lamela, 71');
Chadli (Soldado, 80'), Eriksen, Townsend (Dembele, 62'); Kane.
(bola/hsw)
Bola.net